Konten [Tampil]
“Aku jualan frozen food Mim, yuks order di aku ya. Harga terjangkau kok hehehe,” jawabannya yang diselingi dengan candaan meninggalkan tanda tanya. Sebenarnya bagaimanakah peluang usaha frozen food rumahan di era saat ini.
Pasalnya, pandemi cukup memunculkan banyak pebisnis baru. Menariknya, para pebisnis baru tersebut rerata adalah ibu rumah tangga yang melakukan bisnis rumah dengan memanfaatkan sosial media dengan menggunakan jasa go food/grab food atau sejenisnya. Nah, uniknya usaha yang cukup digandrungi dilakukan oleh para ibu rumah tangga ini adalah usaha makanan beku atau frozen food.
Wah, aku jadi penasaran donk analisa terkait bisnis frozen food ini, apakah benar-benar menjanjikan? Nah, yuks kita ulas bersama ya Sobat Hamim agar kita mendapat gambaran jika ingin memutuskan berbisnis sesuai dengan kebutuhan saat ini.
Peluang Usaha Frozen Food Rumahan
Menyoal tentang apakah peluang usaha frozen food rumahan cukup menguntungkan? Dilansir dari idxchannel.com menuliskan bahwa berjualan frozen food rumahan memiliki peluang yang bagus, apalagi saat menjelang bulan Ramadan.Banyak orang yang menjadikan frozen food sebagai makanan alternatif yang praktis untuk berbuka maupun santap sahur. Selain itu, Sobat Hamim juga bisa memanfaatkan hobi atau skill untuk memproduksi frozen food jadi tidak menjual brand orang lain.
Eits, tapi bisa juga lho dengan cara jadi reseller atau dropshiper. Dengan kata lain, bisnis makanan beku atau frozen food sudah sangat fleksibel. Tanpa kita memiliki freezer atau menyediakan produknya kita tetap bisa jualan frozen food sebagai reseller/dropshipper.
Umumnya sih, frozen food itu kebanyakan lakunya. Mengapa bisa demikian? Yuks simak alasannya di uraian di bawah ini!
Alasan Bisnis Frozen Food Banyak Diminati
Dewasa ini, perkembangan teknologi memberi kemudahan kita untuk beraktivitas termasuk ketika berbelanja. Salah satunya bisnis yang sedang naik daun adalah bisnis frozen food. Dahulu, kita harus pergi ke pusat perbelanjaan atau swalayan ke swalayan untuk membeli frozen foods.Akan tetapi, saat ini banyak agen-agen bahkan ibu rumah tangga yang memproduksi frozen food dan dijual hanya dari rumah saja. Pembeli cukup dari handphone bisa whatsapp langsung ataupun melalui e-commerce untuk mendapatkan frozen food yang ingin kita konsumsi.Nah, inilah yang membuat peluang usaha frozen food rumahan jadi lebih banyak diminati khususnya oleh ibu-ibu rumah tangga.
Ehm tapi apa hanya sebatas kemudahan memberikan yang membuat bisnis frozen food banyak diminati saat ini, baik di tingkat pebisnis besar maupun bisnis rumahan. Yuks simak alasan yang membuat frozen food adalah bisnis menjanjikan di masa mendatang:
1. Frozen food praktis
Yups, praktis. Sebab umumnya produk makanan beku adalah makanan cepat saji yang dalam pengelolaannya cukup dihangatkan atau digoreng saja. Dengan kata lain, kita tidak perlu memasak dari bahan mentah yang jelas lebih ribet dan butuh waktu lama.
2. Bisa dimulai dengan modal kecil
Nah, sebenarnya memulai bisnis frozen food tidak membutuhkan modal besar. Apalagi jika kita mencobanya sebagai reseller/dropshipper terlebih dahulu. Dengan modal hp di tangan dan semangat untuk melakukan marketing maka mudah bagi kita untuk melakukan penjualan.Sedikit demi sedikit Sobat Hamim bisa mengupgrade bisnis tersebut dengan naik tingkat menjadi agen atau distributor di daerah tersebut.
Cara lain, jika Sobat Hamim memiliki kemampuan atau skil memasak. Maka hal tersebut lebih menguntungkan. Buatlah frozen produk sendiri lalu menjualnya di sekitar lingkungan Sobat Hamim tinggal. Inilah peluang usaha frozen food rumahan banyak digemari
3. Makanan instan bernutrisi
Yuhuui, alasan lain yang membuat frozen banyak diminati adalah kandungan nutrisinya. Dilansir dari erakini.com menyebutkan, menurut penelitian politeknik negeri lampung, ikan lele yang dibekukan punya nutrisi yang relatif sama dengan lele fresh.
Ini menunjukkan bahwa frozen foods memiliki gizi yang relatif sama dengan makanan fresh. Suki, sosis, bakso, dan sejenisnya yang dibekukan memiliki gizi relatif sama dengan suki, sosis, bakso dan makanan lainnya yang baru dimasak. Selain itu, saat ini mulai banyak frozen food yang bahannya tanpa bahan pengawet atau MSG sehingga lebih aman dikonsumsi anak-anak.
Termasuk pengemasan produk-produk frozen food lebih higienis karena umumnya makanan beku dibungkus dengan plastik yang divakum. Selain membuatnya lebih awet, ini juga menghentikan proses pembusukan oleh bakteri.
4. Tahan lama
Yups, selain praktis alasan tahan lama merupakan keunggulan utama dari frozen food. Kemampuan bertahan lebih lama dibandingkan produk makanan lain. Dan menariknya, frozen food tetap mempertahankan nutrisi yang terkandung di dalamnya meskipun tidak langsung dikonsumsi. Terlebih lagi, dengan pengembangan cara memasak, banyak produk yang sudah tidak menggunakan bahan pengawet kimia untuk memperpanjang masa penyimpanan.
Dan lagi, dengan tahan lama ini membuat frozen food jadi lebih mudah untuk dikirim-kirim sebagai hadiah atau oleh-oleh.
5. Pilihan yang bervariasi
Yuhuii, tak hanya dalam bentuk nuget. Produk frozen semakin berkembang dan beragam. Bukan hanya gorengan dan cemilan seperti suki dan sosis. Sekarang mie ayam, nasi pedas, lumpia, dan berbagai makanan khas bahkan daging segar pun dibekukan. Ini adalah alternatif berbagai makanan ringan.
Yups, kelima poin di ataslah yang mendukung bisnis frozen food banyak digandrungi sebab peluang bisnis frozen food rumahan cukup menjanjikan. Apakah tidak ada kelemahan dari bisnis ini? Oke, kita akan kupas di uraian berikutnya ya!
Analisa Kelebihan dan Kelemahan Usaha Frozen Food Rumahan
Menyimak pemaparan alasan frozen food memiliki peluang besar dalam dunia bisnis. Akan tetapi jangan tergiur dengan mudah ya, Sobat Hamimtak bisa menjalankan bisnis ini secara sembarangan. Pasalnya, meskipun bisa meraup banyak keuntungan, ada beberapa kelemahan dari ide usaha frozen food rumahan.Dibawah ini sedikit aku tuangkan apa saja kelebihan dan kelemahan dari peluang usaha frozen food rumahan adalah:
Kelebihan Usaha Frozen Food
Menyoal kelebihan sebenarnya sudah tertuang di lima poin alasan bisnis frozen food banyak diminati sebelumnya.Namun ada satu alasan lain yang membuat ibu rumah tangga atau pelaku bisnis terjun ke bisnis frozen food yakni target pasar yang luas.Frozen food dianggap sebagai makanan cepat saji, sehingga masih banyak dicari orang khususnya yang memiliki banyak kesibukan. Tak hanya ibu rumah tangga, keluarga dengan kesibukan orang tua bekerja melain anak kos dan pekerja yang perlu produk-produk praktis membuat frozen food memiliki peluang usaha yang menjanjikan.
Frozen food juga aman untuk dikonsumsi oleh semua kalangan, karena tidak semua produknya harus digoreng. Terdapat pilihan frozen food yang aman dikonsumsi sebagian orang karena cara penyajiannya dikukus seperti bakpao, dan dimsum.
Dan lagi, tak jarang sekarang beberapa pelaku usaha kuliner menggunakan produk frozen food sebagai bahan mereka berjualan. Nah, artinya peluang usaha frozen food rumahan hingga instansi besar sangat menguntungkan.
Kelemahan Usaha Frozen Food
Yup, meskipun terjabarkan dengan baik berbagai keunggulan dari produk frozen food namun tetap perhatikan sisi kekurangan dari peluang bisnis ini yaitu:1. Persaingan yang Ketat
Yupi, karena banyak peminat yang ingin terjun ke bisnis frozen food maka nilai kompetitifnya juga tinggi. Dengan demikian, Sobat Hamim akan menghadapi persaingan yang cukup ketat dalam bisnis ini. Untuk itu, kamu Sobat Hamim perlu memikirkan strategi promosi dan pemasaran, serta meningkatkan kualitas produk. Sebab, kualitas produk makanan akan dibuktikan melalui rasa.
Eist, jangan berkecil hati ya. Berikan produk terbaik maka konsumen akan loyal kok!
2. Tanggal Kadaluarsa yang Sering Dilupakan
Ops. expired date adalah sebuah alarm ya Sobat Hamim. Jangan abai dengan tanggal kadaluarsa untuk produk frozen food apapun. Meskipun frozen food digadang-gadnag tahan lama akan tetapi jangan lupa bahwa frozen food bisa tahan lama jika berada di suhu dingin.
Nah penting nih buat pebisnis frozen food untuk memperhatikan untuk mencantumkan tanggal kadaluarsa. Atau apabila tidak bisa mengira-ngira tanggal kadaluarsa, kamu dapat mencantumkan masa simpan produk, misalnya 3 bulan atau 6 bulan.
3. Bergantung pada Mesin Freezer
Sebagaimana telah aku singgung di atas bahwa produk-produk frozen food hanya bisa tahan lama dalam kondisi suhu dingin. Inilah kekurangan dari produk frozen food, selain untung kesmepatan rugi juga besar.
Sobat Hamim perlu mewaspadi hal ini terjadi, jika produk dikeluarkan meskipun hanya semalam, ada kemungkinan produk tersebut akan membusuk.Maka sebaiknya ada freezer cadangan untuk penyimapanan dari produk-produk frozen food ini.
Meski tampak memberi untung besar dan kemudahan dalam menganalisa peluang usaha frozen food rumahan, akan tetapi perlu diwaspadai kelemahan-kelemahannya. Eits jangan sedih ya, karena aku akan mencoba menguraikan perhitungan modal usaha dan keuntungan bisnis frozen food.
Perhitungan Modal Usaha dan Keuntungan Bisnis Frozen Food
Sejatinya, Untuk memulai bisnis frozen food, pada dasarnya tidak ada perhitungan modal yang paten. Dengan kata lain, Sobat Hamim bisa menyesuaikan seberapa banyak stok produk dengan modal yang Sobat Hamim miliki.
Sebagaimana aku sebutkan di awal, sebagai permulaan Sobat Hamim tidak perlu membuat frozen food sendiri, lebih baik menjadi reseller dari produk frozen food yang sudah laris di pasaran. Selain lebih dipercaya masyarakat, Sobat Hamim juga tidak perlu mengurus sertifikat izin PIRT.
Nah dibawah ini di uraikan rancangan modal dengan harga yang berupa estimasi, Sobat Hamim menemukan harga yang lebih rendah ataupun lebih tinggi di pasaran.
Tabel 1 Biaya Perlengkapan
No |
Deskripsi |
Biaya |
1 |
Chest freezer 200
liter: |
2000000 |
2 |
Banner 1 buah |
50000 |
3 |
Meja 1 buah |
300000 |
4 |
Kursi 1 buah |
200000 |
5 |
Peralatan lainnya |
200000 |
Total |
2750000 |
Tabel 2 Biaya operasional
No |
Deskripsi |
Biaya |
1 |
Sosis sapi 20pcs |
700000 |
2 |
Sosis ayam 20pcs |
600000 |
3 |
Bakso sapi 20pcs |
800000 |
4 |
Aneka nugget dan olahan ayam 40pcs |
2000000 |
5 |
Aneka olahan seafood 100pcs |
2300000 |
6 |
Kentang goreng beku 10pcs |
200000 |
7 |
Bapao frozen 10pcs |
150000 |
8 |
Listrik dan air |
300000 |
9 |
Plastik kemasan |
100000 |
Total |
7150000 |
Tabel 3 Estimasi perhitungan laba perbulan & Pertahun
No |
Deskripsi
|
Biaya |
1 |
Penjualan dengan
keuntungan 220@ 30000 |
660000 |
2 |
Keuntungan pertahun |
7920000 |
Yups, itulah perhitungan modal untuk memulai bisnis frozen food sederhana tanpa sewa tempat dan sewa karyawan. Hanya dengan modal kurang dari sepuluh juta rupiah saja, Sobat sudah bisa membuka bisnis frozen food. Bahkan bisa jadi modal ini akan lebih hemat jika kita mendapatkan pinjaman freezer dari perusahaan atau kantor dari mitra yang kita ajak kerjasama.
Dengan rincian modal dan keuntungan di atas, BEP bisa kembali bahkan sebelum satu tahun. Wah, layak jika peluang usaha frozen food rumahan banyak digandrungi saat ini ya Sobat Hamim! Eh, tapi perlu diingat bahwa ada resiko rugi ketika berbinis jadi jangan patah semangat ya!
Dengan rincian modal dan keuntungan di atas, BEP bisa kembali bahkan sebelum satu tahun. Wah, layak jika peluang usaha frozen food rumahan banyak digandrungi saat ini ya Sobat Hamim! Eh, tapi perlu diingat bahwa ada resiko rugi ketika berbinis jadi jangan patah semangat ya!
Tips Memulai Bisnis Frozen Foods Untuk Pemula
Taraaa, sekali lagi aku mengingatkan bahwa banyaknya peminat terhadap usaha rumahan frozen food ini maka pastikan bahwa kita bisa ikut bersaing. Dengan kata lain tidak pantang menhyerah dan menghasilkan keuntungan maksimal.
Nah, Sobat Hamim bisa mengikuti pesan-pesan dari Pakar Marketing Hermawan Kartajaya yakni,
Pertama, Komitmen
Sebelum mulai terjun di dunia bisnis frozen food atau bisnis apapun itu, kamu perlu menanam komitmen serta disiplin yang kuat di dalam diri. Sebab, tanpa komitmen, bisnis kamu tidak akan berkembang sukses sesuai yang diharapkan.Apalagi peluang usaha frozen food rumahan ini perlu keuletan dan ketangguhan. Maka komiteman menjadi kunci agar kita terus fokus mengembangkan dan memperbesar bisnis ini.
Kedua, Riset
Meskipun pangsa pasar cukup luas, akan tetapi akan lebih baik di awal Sobat Hamim sebaiknya melakukan riset dan menentukan fokus produk dan sasaran penjualan Sobat Hamim siapa. Bagaimana permintaan atas produk tersebut.Jangan latah! Hal ini sering kali terjadi di kalangan masyarakat kita.Sebaiknya, berbisnislah sesuai dengan kebutuhan masyarakat maka produk-produk yang SObat Hamim jual tak akan mudah hilang ketenarannya.
Pesan dari Pak Hermawan, pebisnis pemula juga perlu paham yang namanya positioning, differentiation, branding (PDB) untuk produk yang ditawarkannya. Artinya, untuk produk apapun yang mau dijual harus memiliki ciri khas tersendiri sehingga tidak mudah diikuti oleh pesaing. Jenis frozen food sendiri beragam mulai dari nugget, sosis, bakso, siomay, risol, donat beku, empek-empek dan lain sebagainya. Dari berbagai jenis frozen food tersebut pilihlah yang paling kamu sukai dan kreasikan seunik dan selezat mungkin.
Wah, menarik ya! Hal ini juga akan mempengaruhi model strategi marketing kita kan ya!
Ketiga, Pelajari persaingan
Tak bosan -bosan aku menyampaikan bahwa peluang usaha frozen food rumahan meski terdengan menggiurkan namun persaingannya ketat. Untuk menyikapi persaingan tersebut, Sobat Hamim perlu siap mental dan menerima persaingan sebagai bagian yang tak terpisahkan dari sebuah bisnis. Lalu, lihat persaingan sebagai masukkan untuk pengembangan usaha kita.Inilah mengapa poin komiteman menjadi tips pertama yang aku jabarkan sebagamana pesan Pak Hermawan untuk para pebisnis pemula khususnya.
Setiap Peluang Bisnis Selalu Penuh Tantangan, Bersiaplah!
Yuhuiiii, bagaimana Sobat Hamim setelah menyimak pemaparan peluang usaha frozen food rumahan dengan segala kelebihan dan kekurangannya? Apakah semakin bersemangat atau mulai penuh pertimbangan?Bisnis apapun tentu ada peluang dan tantanganya. Akan tetapi, kita bisa meminimalisir resiko dengan perencanaan yang matang. Setiap tantangan akan mudah dihadapi jika kita memang siap terjun ke dunia bisnis. Modal pertama seorang pebisnis adalah mentalnya.
Semoga tulisanku kali ini bisa menjadi bahan analisa sederhana bagi Sobat Hamim yang ingin memulai bisnis frozen food rumahan ya. Salam sukses!
Sumber
[1]https://www.idxchannel.com/milenomic/peluang-usaha-frozen-food-rumahan-yang-menjanjikan/2
[2] https://erakini.com/bisnis-frozen-food/
[3] https://gajitim.com/bisnis-frozen-food-rumahan/
[4] https://erakini.com/peluang-usaha-frozen-food/
[5] https://bukuwarung.com/tips-usaha-frozen-food/
[6] https://dailysocial.id/post/perhitungan-modal-usaha-frozen-food
[7] https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-5058651/jangan-berani-bisnis-frozen-dari-rumah-sebelum-baca-5-tips-ini
Posting Komentar
Posting Komentar