=Hamimeha

Pemasangan CCTV outdoor Untuk Gerbang Rumah

1 komentar
Konten [Tampil]

Pemasangan CCTV outdoor Untuk Gerbang Rumah
Sumber: Pexel/Mike Bird

Pemasangan CCTV kini tidak hanya terbatas di dalam atau di luar ruangan. Pintu gerbang yang menjadi awal masuk rumah pun sekarang butuh pemasangan CCTV outdoor. Pemasangan CCTV di pintu gerbang bertujuan untuk meningkatkan keamanan sekaligus melakukan pencegahan terjadinya incident.

Banyak yang menyepelekan tentang pentingnya CCTV outdoor yang dipasang di gerbang rumah dan lebih mementingkan pemasangan di teras atau tempat lain di luar area rumah. Padahal tempat ini juga tidak kalah pentingnya.

Inilah Alasan Kenapa Camera CCTV Harus Ada di Pintu Gerbang

Alasan pasang CCTV gerbang outdoor
Sumber : pexel/Jan van der Wolf

Sebagian besar orang lebih banyak memilih memasang CCTV di dalam rumah atau di teras sebagai upaya untuk menjaga keamanan. Padahal masih ada beberapa tempat lagi yang tidak kalah pentingnya. Misalnya saja pintu belakang rumah, area depan rumah dan juga pintu gerbang.

Pintu gerbang seharusnya menjadi salah satu tempat yang tidak boleh terlewatkan untuk pemasangan CCTV outdoor. Ada beberapa alasan mengapa sangat penting memasang CCTV di sini diantaranya adalah;

1. Mencegah Terjadinya Pencurian

Tindak kejahatan kini semakin beragam. Contohnya yang paling sering terjadi di area perumahan adalah pencurian dan perampokan. Apalagi jika rumah sering ditinggalkan tanpa adanya kamera keamanan, maka akan jadi sasaran empuk terjadinya incident.

Agar hal tersebut tidak terjadi pada rumah Anda, maka tidak ada salahnya menggunakan kamera pengintai berupa CCTV untuk mengetahui apa saja yang terjadi di area rumah Anda terutama bagian depan. Terlebih jika tidak memiliki satpam, penggunaan CCTV ini sangat bermanfaat.

Gambar CCTV yang ada bisa membantu Anda dalam melacak pergerakan atau aktivitas orang selama berada di depan rumah. Tentunya akan lebih mudah melakukan tindak lanjut jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

2.Untuk Mencatat Bukti Jika Terjadi Pencurian atau Kejahatan Apapun


Setiap orang pastinya tidak ingin mengalami hal yang tidak mengenakkan seperti pencurian. Oleh sebab itu, kini semakin banyak orang yang memasang CCTV. Entah itu CCTV outdoor atau CCTV indoor yang dapat membantu memantau setiap aktivitas.

Rekaman gambar CCTV yang diperoleh bisa digunakan oleh pihak yang berwajib untuk menganalisis kejadian manakala di rumah terjadi tindak pencurian. Rekaman ini bisa sangat berguna, untuk mengumpulkan bukti tentang waktu masuk dan keluar orang atau jika Anda ingin memutar ulang serangkaian peristiwa yang benar-benar terjadi. Hal ini akan sangat membantu sehingga penyelesaian pun dapat dilakukan dengan cepat.

3. Memantau Aktivitas yang Mencurigakan


Ada banyak keuntungan yang dapat Anda peroleh dengan memasang CCTV outdoor di pintu gerbang. Dengan memasang kamera pengintai rahasia dengan diam-diam, Anda bisa mengumpulkan berbagai macam informasi tentang aktivitas yang sekiranya mencurigakan yang terjadi di depan rumah. Misalnya saja pencurian barang berharga oleh pegawai rumah atau pergerakan orang jahat yang tidak dapat dipercaya.

Melalui kamera modern berupa CCTV yang dapat disembunyikan, Anda bisa mengumpulkan cukup bukti dan menangkap mereka yang berupaya melakukan tindak kejahatan dengan tangan kosong, tanpa harus memberitahu mereka tentang keberadaan CCTV.

4.Mengawasi Aktivitas Pekerja Rumah


Salah satu keuntungan memasang CCTV di rumah utamanya di pintu gerbang Anda bisa mengawasi aktivitas pekerja di rumah dengan mudah. Melalui CCTV outdoor Anda bisa memantau kapan pembantu masuk kerja dan kapan dia pergi. Memantau siapa saja yang keluar masuk rumah. Apakah terdapat orang yang mencurigakan atau tidak.

Dengan memasang CCTV di berbagai tempat strategis, secara tidak langsung dapat menyakinkan Anda tentang semua hal yang terjadi di luar rumah. Gambar CCTV yang muncul pastinya akan dapat dijadikan bukti yang kuat.

5.Penyelamat Ketika Anda Lupa Meletakkan Barang


Wajar apabila seseorang lupa ketika meletakkan suatu barang di depan rumah. Apabila barang tersebut penting dan kebetulan di area depan rumah terdapat CCTV akan sangat membantu. Anda dengan mudah bisa melacak melalui gambar CCTV yang muncul dan dengan cepat menemukan barang yang lupa Anda letakkan di depan rumah.

Tanpa adanya CCTV, mungkin Anda akan merasa kebingungan dan kesulitan mencari barang tersebut. Hal ini pun dapat Anda lakukan di dalam area rumah. Apabila di dalam rumah terpasang CCTV, Anda pun akan lebih mudah menemukan barang yang lupa di taruh dimana.

CCTV Adalah Solusi Terbaik untuk Keamanan Pintu Gerbang Rumah Anda


Hikvision AcuSense merupakan solusi terbaik untuk meningkatkan keamanan pintu gerbang rumah Anda. Dengan teknologi unggul, AcuSense mampu mendeteksi dan membedakan antara manusia dan objek lainnya, sehingga sangat bermanfaat untuk dipasang di pintu gerbang.

Selain itu, AcuSense juga sudah dilengkapi dengan rekaman video berkualitas tinggi sekaligus pemberitahuan langsung ke perangkat seluler Anda saat terjadi aktivitas mencurigakan. Dengan demikian, Anda bisa mengawasi pintu gerbang rumah dengan lebih efektif.

Beberapa keunggulan dari Hikvision AcuSense juga harus Anda ketahui. Di antaranya:

  • Smart CCTV Hikvision AcuSense mampu merekam gambar secara real time
  • Pencitraan yang sangat akurat pada rekaman video, dapat membedakan antara manusia, kendaraan dan objek lain
  • Kamera CCTV Hikvision berteknologi AcuSense terbukti lebih efisien
  • Memasang dan mengkonfigurasi kamera sangat mudah dan praktis

Dengan adanya CCTV outdoor yang lebih canggih dari Hikvision pasti akan sangat membantu Anda dalam melakukan pemantauan tentang segala sesuatu yang terjadi di rumah. Utamanya di area depan rumah. Untuk informasi produk CCTV AcuSense dari Hikvision ini bisa Anda dapatkan selengkapnya di sini.

Hamimeha
Bismillah, lahir di Pulau Garam, tumbuh di kota Santri, menetap di kota Pahlawan., Saat ini suka berbagi tentang kepenulisan-keseharian-dan parenting., ● Pendidik, ● Penulis 11 buku antologi sejak 2018, ● Kontributor di beberapa media online lokal dan nasional sejak 2019, ● Praktisi read a loud dan berkisah, ● Memenangkan beberapa kompetisi menulis dan berkisah, ● Narasumber di beberapa komunitas tentang parenting dan literasi. ●

Related Posts

1 komentar

  1. keberadaan cctv membantu jika kedepannya terjadi apa-apa, amit-amit.
    Dengan cctv , kita bisa ngelacak history juga, bener yang dibilang mbak Hamim, misalkan terjadi pencurian, perampokan, jadi kita bisa tau, dan kedepannya mungkin dilakukan perbaikan

    BalasHapus

Posting Komentar

Popular